Amura Kalteng Ikut Kejurnas Mendagri-Mendiknas Cup

Selasa, 28 Juni 2011

Amura Karete-Do Indonesia Kalimantan Tengah mengirimkan atlet guna mengikuti Kejuaraan Karate Mendagri-Mendiknas Cup yang berlangsung Juli 2011 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Pelatih senior Amura Karate-Do Indonesia Kalteng, Abdul Latief Deman di Palangka Raya, Senin mengatakan, keikutsertaan Amura Karate-Do Kalteng dikejuaraan tersebut untuk membuktikan diri kepada pengurus di 19 provinsi yang lebih dulu menyusun pengurus dan program kerja.

"Hal terpenting bagi Amura Krate-Do Kalteng hadir dikejuaraan tingkat nasional di Kalsel 2011 dan dapat mengenalkan diri pada 19 provinsi yang sudah terbentuk kepengurusannya," ucapnya.

Meskipun pembentukan pengurus Amura Karate-Do Kalteng masih baru, namun jumlah anggota dan atletnya cukup banyak, sehingga tidak kalah dengan provinsi lain yang sudah lama berdiri atau terbentuk.

"Dalam waktu dekat saya yakin kawan-kawan disini bisa mengejar ketertinggalan dari pegurus lain, asalkan mampu meningkatkan kreativitas, prestasi, dan mengedepankan persatuan dan kesatuan penguruan," lanjutnya.

Dalam kesempatan terpisah Ketua Umum Amura Karate-Do Kalteng, Yoyo Sugeng Triyogo menilai, meskipun hanya berpastispasi dalam Mendagri dan Mendiknas Cup di Kalsel Juli 2011 mendatang, namun pihaknya berusaha tampil semaksimal mungkin dengan menurunkan atlet pilihan.

Sebelum berangkat ke Banjarmasin, kami mengumpulkan atlet dan melakukan uji coba untuk seleksi kader yang potensial, minimal bisa silaturahmi dengan atlet yang ada di luar Kalteng.

Dia berharap, kedepanya para atlet Amura Karate-Do Kalteng dapat berprestasi dan mampu membawa nama harus bagi, Bumi Tambun Bungai di kancah nasional bahkan internasial dalam bidang tersebut.

Amura Karate-Do sebagai wadah dari generasi muda untuk melakukan ativitas positif, sehingga dapat berprestasi. Selain itu. daripada melakukan tauran lebih baik ikut di kegiatan positif, katanya.

0 komentar:

Posting Komentar